Sariawan atau dikenal dengan sebutan stomatitis aftosa adalah pembengkakan, peradangan atau kelainan pada selaput lendir mulut yang berbentuk luka pada mulut. Ditandai dengan bercak berwarna putih kekuningan dengan permukaan agak cekung. Biasanya disertai dengan rasa sakit yang sangat tinggi, seperti pada lidah, gusi dan juga sekitar bibir. Selain itu sariawan juga bisa menyebabkan perdarahan, bengkak serta warna yang memerah.
Sariawan merupakan kondisi yang bisa menyerang siapa saja lho, mulai dari anak-anak, orang dewasa hinggga orang tua. Faktanya wanita lebih mudah terserang daripada pria. Mungkin Dentalosophers juga pernah mengalami yang namanya sariawan. Kelihatannya sepele, namun sangat tidak nyaman, bukan? Bagaimana tidak, karena ketika kita sariawan makan terasa tidak enak karena rasa sakitnya, dan untuk berbicara pun kadang menjadi malas.
Banyak sekali faktor penyebab dari sariawan, biasanya karena luka tergigit, luka dari gigi palsu lepasan, luka saat menggosok gigi, stress, alergi makanan, makanan berminyak, mengkonsumsi makanan dan minuman yang panas, kurang mengonsumsi air putih, gangguan hormonal, siklus haid, konsumsi obat-obatan tertentu, kelainan pencernaan, kebersihan mulut yang tidak terjaga atau karena kondisi tubuh yang tidak fit, serta kurangnya asupan vitamin B / B kompleks.
Memang sariawan bukan merupakan kondisi yang serius. Namun, perlu diperhatikan, apabila sariawan timbul di tempat yang sama selama dua minggu hingga satu bulan lebih, dapat dijadikan indikasi atau dicurigai adanya kanker rongga mulut. Nah, Dentalosophers, yuk lebih diperhatikan lagi kondisi gigi dan mulutmu! Karena perubahan sekecil apapun di dalam tubuh sangat berarti bagi kesehatan kita!
Masih bingung perawatan apakah yang cocok untuk kamu? Kamu bisa melakukan konsultasi gratis via WA dengan tim dokter gigi kami loh. Klik disini untuk informasi lebih lanjut!